Notification

×

Majelis Dikdasmen PW Muhammadiyah NTT Gelar Rakorda Hari Ini

Kamis, 16 Desember 2021 | Desember 16, 2021 WIB

 

muhammadiyah_ntt_2021

MATALINENEWS.com, Kupang- Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen)  Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Nusa Tenggara Timur (PWM NTT) gelas Rapat Koordinasi Wilayah (RAKORWIL) pada hari ini rabu, 15/12/2021.

Kegiatan ini melibatkan unsur pimpinan majelis Dikdasmen tingkat daerah se- NTT dan juga kepala sekolah, guru ditingkat Sekolah Dasar, Menengah dan Tingkat Atas.

Kepada Media Ir. Syamsul Bahri, M.M, (Ketua Majelis Dikdasmen PWM NTT)menyampaikan bahwa, kegiatan ini sebenarnya suda berjalan pada dua tahun yang lalu, akan tetapi musibah Covid kita undur hingga hari ini bisa dilaksanakan dengan tetap menerapkan protocol kesehatan.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari mulai pada hari ini  rabu, 15- 17 Desember 2021 di Aula Asrama Haji Kupang. Dengan melibatkan para peserta di seluruh kabupaten yang ada di Nusa Tenggara Timur.

Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah menyamakan presepsi penyelenggara pendidikan dasar  dan menengah pada persyarikatan Muhammadiyah di NTT, tetang keuangan, SDM, manajemen Sekolah, kemudian bagaimana membangun hubungan sekolah persyarikatan.

Selain itu Dr. Zainur Wula, M.Si (Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang) menyambut baik pada kegiatan pembukaan rakorda kampus Universitas Muhammadiyah Kupang, ia menyampaikan bahwa, ini merupakan sebuah kehormatan bagi kami sebagai tuan rumah dalam kegiatan pembukaan rakorda, kami menyediakan aula ini secara gratis untuk semua kegiatan baik persyarikatan, ortom dan warga masyarakat kota kupang, dan kami juga berharap acara penutupan juga di tempat yang sama yaitu Aula Universitas Muhammadiyah Kupang.

Drs. Mustaim (Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kupang) menyebutkan bahwa kegiatan rakorda ini merupakan satu langkah yang sangat strategis bagi kemajuan Muhammadiyah di Nusa Tenggara Timur terutama pada pendidikan di lingkungan sekolah- sekolah Muhammadiyah.

“Untuk kedepan kita tetap optimis saja karena kemarin kita mengalami musibah pandemi dan hari ini kita terus memacu untuk maju; Ujar Mustaim

“Saya berharap melalui kegiatan ini kita terus meningkatkan mutu pendidikan kita agar lebih bagus kedepan, terutama masalah jaminan mutu pendidikan nya dan juga pemeliharaan dan merawat asset- asset persyarikatan Muhammadiyah; tutup Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah NTT. (ftr)