Notification

×

Dukung Pemerintah Lawan Covid-19 SMK Muhammadiyah Kupang Gelar Vaksinasi

Rabu, 15 September 2021 | September 15, 2021 WIB

 

smk_muhammadiyah_kupang
MATALINENEWS- Dalam rangka mendukung Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 serta pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas (PTMT), maka SMK Muhammadiyah Kupang bekerja sama dengan Puskesmas Oepoi Kota Kupang melaksanakan Vaksinasi kepada peserta didik, tenaga pendidikan dan kependidikan selasa , (14/09/21).

Kegiatan vaksinasi yang berlangsung pada hari selsa, 14 september 2021 di SMK Muhammadiyah  ini selain berjalan lancar, kegiatan ini pun tetap menerapkan protocol kesehatan (prokes) secara ketat.

Kepada media Kepala SMK Muhammadiyah Kupang ( Usman Sakan, S.Ag. M.Pd.) menegaskan bahwa  Vaksinasi itu pada umumnya bertujuan untuk membentuk kekebalan tubuh atau kekebalan kelompok (herd immunity).

“Selain itu  tujuan dari vaksinasi covid-19 ini agar seluruh masyarakat terhindar dari penyakit Covid -19 dan dapat beraktivitas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, Sedangkan vaksinasi untuk siswa dilaksanakan dengan tujuan untuk menjaga imunitas peserta didik, agar dapat melaksanakan PTMT dengan baik.

“Dengan demikian kita suda melindungi orang lain, menghentikan penyebaran Covid-19,  dan Membantu melindungi generasi selanjutnya; tutup Kepala SMK Muhammadiyah Kupang. (FD)